DLHK Aceh Utara Kerahkan Kekuatan Bersihkan Sisa Banjir

  • Whatsapp

Kabupaten Aceh Utara, spiritnews.co.id – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Aceh Utara,  mengerahkan kekuatan untuk membersihkan sampah pasca bencana banjir di Kota Lhoksukon.

Bakti sosial membersihkan puing – puing  pasca bencana banjir yang terjadi pekan lalu itu.Terlihat dilapangan Kepala DLHK Aceh Utara, Drs. T. Safwansyah didampingi Kasie Kebersihan dan Pengangkutan Sampah Wahyu, TNI – Polri, Tagana/BPBD, Satpol PP,  Ormas, jajaran Dinas Kesehatan dan tokoh masyarakat setempat.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK)  Aceh Utara, Drs. T. Safwansyah didampingi Kasie Kebersihan dan Pengangkutan Sampah, Wahyu, mengatakan,  pasca terjadinya bencana banjir,  maka hari ini Dinas LHK Aceh Utara menurunkan sarana yang dimilikinya selama pembersihan banjir yakni 26 truk pengangkut sampah yang melakukan operasi, mobil damkar,  2 alat berat jenis becco dan wheel loader, dengan melibatkan 300 orang.

“Truk sampah yang membawa sampah penanganan pasca banjir akan diproritaskan ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Teupin Keubeu. Dan dalam 1 unit truk sampah mengangkut 4 kali ritase atau 4 kali putaran,” kata Safwansyah.

Dikatakan, lokasi sasaran baksos di Kota Lhoksukon, selain sarana ibadah juga lorong 1, 2 dan 3, lalu pasar Lhoksukon, terminal dan kawasan Pendopo Wakil Bupati Aceh Utara.

“Hari ini dilanjutkan pembersihan sampah banjir dilapangan upacara hingga jembatan jalan lintas Banda Aceh  – Medan,” ungkapnya.(mah)

Pos terkait