Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Sekda Kabupaten Subang H. Aminudin didampingi oleh istrinya Hj. Susi Aminudin selaku Ketua DWP Kabupaten Subang melaksanakan program Gerakan Sapapait Samamanis di Kampung Waladin Desa Pasirbungur Kecamatan Purwadadi, Jumat (18/12/2020).
Kegiatan ini dalam program Gerakan Sapapait Samamanis Tahun 2020 Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Subang siap membantu Desa Pasirbungur Kecamatan Purwadadi terbebas dari ODF yang maksudnya Open Defecation Free (ODF) adalah kondisi ketika setiap individu dalam komunitas tidak buang air besar sembarangan.
Aminudin mengatakan, melalui program GSS tersebut, Setda Kabupaten Subang dengan target bulan desember dalam GSS tercapai ODF terpenuhi. Deklarasi bebas ODF pada bulan desember.
Untuk di Kampung Waladin Desa Pasirbungur, Hj. Aminudin yang didampingi Asda 3 dan para Kabag dan pengurus DWP Kabupaten Subang dan kecamatan bersama-sama ke lokasi di Kampung Waladin Desa Pasirbungur Kecamatan Purwadadi, dapat membantu kelengkapan ODF (kloset komunal) sejumlah 17 unit yang sebelum nya sudah diberikan ke kampung Karangsembung Desa Pasirbungur. Dan sekaligus memberikan santunan 15 paket dan uang kepada anak yatim piatu di Kampung Waladin.
“Semoga kegiatan ini bisa berkelanjutan dan kami juga mengingatkan dan menghimbau dalam pandemik Covid 19 ini agar masyarakat tetap menjaga kesehatan dan menerapkan 3M, yakni menjaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan masker,” katanya.(sir)