Begini Kolaborasi ASEAN PR Network, Word Communication Malaysia, dan Institut Public Relation Malaysia

  • Whatsapp

Jakarta, spiritnews.co.id – Bertepatan dengan ASEAN International Film Festival, ASEAN PR Network bekerjasama dengan Word Communication Malaysia, dan Institut Public Relation Malaysia, dan mengumumkan pemenang ASEAN Public Relation Excellencr Awardb ke – 3.

“Penghargaan PR Excellence ini menjadi tolok ukur standar industri dan praktik sebagai simbol khusus untuk pengakuan dan perayaan pencapaian dalam praktik hubungan masyarakat,” kata Founder dan CEO LSPR Jakarta, Prita Kemal Gani, kepada wartawan, Selasa (9/11/2021).

Penyerahan penghargaan diawali dengan sambutan oleh Mr. Jaffri Amin Osman selaku Vice President Institute PR Malaysia, dilanjutkan dengan sambutan pembukaan oleh Mrs. Prita Kemal Gani, President of Aseab PR Network. Dan sambutan khusus oleh H. E Tran Duc Binh Deputi Sekretaris Jenderal ASEAN untuk Community and Corporate Affairs.

“Penganugerahan ini diadakan dalam rangka merayakan rekan-rekan terbaik PR di seluruh kawasan ASEAN,” jelas Prita.

Serta Entri diajukan oleh asosiasi dari berbagai negara ASEAN yang pernah meraih penghargaan di negaranya masing-masing. Untuk ASEAN PR Excellence Awards ke-3 ini, terdapat 10 kategori penghargaan terbaik diantaranya : PR Programme, PR Practitioner, PR Agencies, PR Campaign, Crisis Management, Media Company Supporting PR and Communication Industry, Government PR, Use of Social Media, Use of Virtual Platform and Covid-19 Related Response.

“Tahun ini, ASEAN PR Excellence Awards juga menyerahkan Lifetime Achievement Award kepada Dato Sri Haji Ibrahim Abdul Rahman untuk menghormati dan menghargai kerja keras seumur hidup atas dedikasinya dalam praktik PR,” jelasnya.

Menurut Prita, APRN PR Excellence Awards sebagai salah satu acara paling bergengsi dan ditunggu-tunggu di industri PR. Upacara presentasi penghargaan untuk mengakui pencapaian luar biasa dan standar tinggi dari profesional hubungan masyarakat, agensi, dan perusahaan dalam industri diseluruh kawasan ASEAN.

ASEAN PR Network adalah organisasi yang berfungsi sebagai platform untuk memfasilitasi konektivitas antara para pemimpin PR, praktisi PR, pendidik PR, dan lembaga PR di kawasan Asia Tenggara. Dan APRN berbasis di Jakarta, Indonesia.

World Comm Malaysia didirikan pada tahun 1994, World Communication Malaysia Resources Sdn. Bhd. atau World Comm adalah agen komunikasi korporat lengkap yang menyediakan layanan komunikasi pemasaran korporat terintegrasi IPRM.

IPRM mewakili badan hubungan masyarakat nasional Malaysia dan memiliki lebih dari 500 anggota, baik individu maupun perusahaan.

“IPRM adalah satu-satunya organisasi sejenis di Malaysia yang mengabdikan dirinya secara eksklusif untuk studi dan pengembangan praktik hubungan masyarakat terbaik,” ungkapnya.(sam)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait