Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Sebanyak 190 kepala Sekolah Dasar Negeri dan 2 kepala Taman Kanak-Kanak Negeri dilantik Bupati Subang, H. Ruhimat, di Aula PGRI Subang, Jumat (24/12/2021).
Diawali dengan salam Subang JAWARA, Bupati Subang, H. Ruhimat berpesan semangat gotong royong harus terus digaungkan dan dijalankan untuk mencapai hasil terbaik.
“Bapak Ibu guru semua harus menjalankan gotong royong saat mengajar dalam rangka mencerdaskan Subang dan Indonesia,” kata Bupati.
Bupati mengatakan, peran pendidikan dasar mulai dari Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar sangat vital untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang handal. Pendidikan dasar harus melahirkan generasi yang cerdas tapi juga bermoral.
” Taman Kanak-Kanak maupun Sekolah Dasar adalah lembaga untuk memperbaiki moral bangsa generasi penerus. Karena di tangan generasi peneruslah Subang dan bangsa ini diwariskan,” katanya.
Pada kesempatan itu, orang nomor satu di Subang ini mengingatkan para kepala sekolah yang dilantik, termasuk seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang agar selalu bekerja secara profesional dan menjiwai tupoksinya masing-masing.
Dikatakan, semua kepala sekolah yang dilantik harus mampu memimpin semua perangkat pendidikan dengan ikhlas dan inovatif sehingga dapat menghasilkan generasi penerus yang berkualitas.
“Saya ingin anak didik menjadi generasi unggul dan semoga sekolah yang anda pimpin mampu melahirkan inovasi. Selain itu, dalam bekerja harus ikhlas. Anggap anak didik seperti anak kandung anda sendiri. Wayahnya sing ikhlas sing tulus, karena ini semua demi generasi penerus Subang yang unggul,” tegasnya.
“Saya optimis dan percaya bahwa pendidikan di Subang sudah siap menyongsong hari esok Subang, untuk menuju Subang JAWARA,” tambahnya.(sir)