Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Untuk menunjangn program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 di Kabupaten Subang, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat memberikan bantuan keuangan sebesar Rp 500.000.000.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Jawa Barat, Selasa (11/10/2022). Bantuan itu diterima oleh Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, di Kantor Desa Jalupang, Kabupaten Subang, Jawa Barat.
TMMD ini merupakan keterpaduan antara TNI dengan pemerintah daerah untuk percepatan pembangunan di pedesaan serta sebagai langkah peningkatan infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dandim 0605 Subang, Letkol Inf. Bambang Raditya M.Han, mengatakan, TMMD ini merupakan kolaborasi TNI dengan pemerintah daerah. Kodim 0605 Subang membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang untuk percepatan pembangunan.
“Proses penentuan sasaran TMMD ke-115 ini sangat panjang. Mulai rapat di desa bersama LKMD dan BPD sehingga penentuan program disesuaikan dengan kebutuhan,” kata Dandim.
Dikatakan, sasaran fisik diantaranya pembanguna jalan sepanjang 1.000 meter dengan lebar 20 meter, pengerasan jalan sepanjang 500 meter dengan lebar 3 meter, pembangunan 6 unit rutilahu, pembangunan musholla 3 unit, dan pembangunan poskamling 3 unit.
Untuk sasaran non fisik diantaranya kesadaran bela negara, program bapak asuh anak stunting untuk 2.018 anak. Kabupaten Subang sudah mendapatkan bapak asuh serta berbagai kegiatan sosial mulai dari bidang kesehatan, pembangunan Infrastruktur air, dan pembangunan instalasi listrik, pembangunan E-library sekolah di Desa Jalupang, Kampung Pancasila untuk seluruh sekolah di Kecamatan Kalijati.
“Untuk pembangunan rutilahu, ada tambahan 24 unit. Lima diantaranya tambahan langsung dari Bupati,” katanya.
Ia berharap pelaksanaan TMMD ke-115 berjalan dengan baik dan menghasilkan hasil yang sesuai sasaran. TMMD ke-115 dimulai dari 11 Oktober – 9 November 2022 atau sekitar 32 hari di Desa Jalupang Kecamatan Kalijati.
“Kami menerjunkan 150 personel termasuk diantaranya anggota polisi. Semoga hasilnya dapat sesuai dengan sasaran yang telah ditentukan,” ungkapnya.(sir)