Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Sejumlah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) audiensi dengan Bupati Subang H. Ruhimat, terkait dengan kesejahteraan para guru, di Saung Jimat, Rumah Dinas Bupati, Rabu (12/10/2022).
Pada kesempatan itu, para guru menyatakan dukungan terhadap kebijakan Bupati Subang untuk mensejahterakan para guru.
Bupati Subang H. Ruhimat atau yang akrab disapa Kang Jimat, mengakui, ditengah kondisi sulit yang saat ini, ia tetap akan mengupayakan untuk memberikan yang terbaik terhadap para guru yang merupakan garda terdepan dalam perbaikan kualitas sumber daya manusia (SDM).
“Saya tetap akan mengupayakan untuk sumber daya manusia tentunya untuk anak- anak generasi penerus. Saya tidak mau terjadi kualitas pendidikan mundur,” kata Kang Jimat.
Diakuinya, ia akan tetap teguh dalam kebijakannya, terlebih hal tersebut untuk hari esok Subang yang lebih baik.
“Saya akan utamakan SDM yang handal untuk hari esok Subang meskipun saat ini tengah darurat. Kita akan berupaya untuk pendidikan,” tegasnya.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Subang. Tatang Komara, mengatakan, tujuan pemerintah adalah untuk mencerdaskan bangsa dan mensejahterakan rakyat. Kebijakan Bupati Subang dalam mendukung kesejahteraan para guru sudah sangat tepat.
“Pak Bupati akan terus memperjuangkan stabilitas P3K, karena saya tidak ingin guru menerima gaji yang sangat kecil. Pak Bupati tidak ingin honor para guru hanya Rp 300 ribu,” ungkapnya.(sir)