Bagikan Nasi Kotak, SAPMA Pemuda Pancasila Karawang Bhakti Sosial

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Satuan Siswa Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Ormas (Organisasi Masyarakat) Pemuda Pancasila Kabupaten Karawang, Jawa Barat, melakukan aksi sosial dengan membagikan nasi kotak. Kegiatan ini merupakan rangkaian HUT Ormas Pemuda Pancasila yang ke 63.

“Kegiatan berbagi ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Agil Permana S.I.kom, Ketua SAPMA Pemuda Pancasila Karawang, Sabtu (15/10/2022).

Bacaan Lainnya

Dikatakan, kegiatan bakti sosial berbagi nasi di lakukan sekitar jalan sekitar Karawang Kota. Selain pengurus, kegiatan juga di hadiri oleh para  komisariat.

“Semata-mata demi semakin timbulnya perwujudan nilai-nilai ideologi Pancasila di tengah-tengah masyarakat. Kegiatan ini juga sebagai bentuk mewujudkan nilai-nilai Pancasila akan semakin hidup bilamana diwujudkan dalam hidup keseharian dan bukan hanya sekedar dihafalkan,” katanya.

Selain itu, kata Agil, dalam kegiatan ini semoga eksistensi SAPMA Pemuda Pancasila Karawang bisa di rasakan oleh masyarakat.

“Semoga bantuan ini meski jumlahnya mungkin tidak seberapa bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.(ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait