Pemkab Subang Dukung Energi Baru dan Terbarukan

  • Whatsapp

Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Bupati Subang H. Ruhimat, menandatangani deklarasi bersama terkait komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat dan seluruh pemerintah daerah kabupaten/kota se-Jawa Barat tentang dukungan terhadap pemanfaatan dan pengembangan energi baru dan terbarukan serta penurunan emisi gas rumah kaca, di Ruang Segitiga, Rumah Dinas Bupati, Rabu, (26/10/2022).

Deklarasi tersebut dalam rangka untuk mewujudkan kemandirian dan ketahanan energi yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan dengan mendukung pemanfaatan dan pengembangan potensi energi baru dan terbarukan secara optimal. Mendorong keterlibatan masyarakat dalam pemanfaatan dan pengembangan energi baru dan terbarukan. Mendukung program pembangunan rendah karbon dalam rangka penurunan emisi gas rumah kaca.

Kepala Cabang Dinas ESDM Wilayah IV Bandung, Aprianto, mengatakan, deklarasi ini ditandatangani seluruh kepala daerah di Jawa Barat sebagai dukungan energi terbarukan di Jawa Barat, seperti mendukung penggunaan kendaraan listrik, efisiensi pemakaian listrik dengan memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di gedung-gedung Pemerintahan.

“Di PJT Waduk Cirata, untuk mendukung energi terbarukan, telah terpasang PLTS yang mampu memproduksi listrik sebesar 100 mega watt,” kata Aprianto.

Bupati Subang H. Ruhimat mengaku mendukung energi terbarukan. Di Subang terdapat potensi yang bisa digunakan untuk dijadikan sebagai PLTS, yaitu di Bendungan Sadawarna.

“Pemerintah daerah siap mendukung terkait energi terbarukan, salah satunya melalui PLTS, terlebih di Subang memiliki potensi,” kata Bupati.(sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait