Peduli Korban Gempa Cianjur, Polres Karawang Kirim Bantuan Makanan, Obat-obatan dan Alkes

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Kepolisian Resor (Polres) Karawang, Jawa Barat mengirimkan bantuan kemanusiaan dan obat-obatan kepada korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Rabu (23/11/2022).

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono, mengatakan, selain bantuan obat-obatan yang dikiriman ke korban gempa bumi di Cianjur, pihaknya juga turut memberikan bantuan berupa makanan cepat saji dan alat kesehatan (alkes).

Bacaan Lainnya

“Kita kirim dua mobil truk. Bantuan ini hasil patungan kita anggota Polres Karawang, bhayangkari, dan pengusaha yang menitipkan lewat Polres Karawang,” kata Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono, kepada wartawan, di Mapolres Karawang.

Ia berharap bantuan ini dapat meringankan beban untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari para korban gempa bumi di Cianjur.

“Semoga obat-obatan dan alat kesehatan ini dapat mempercepat pemulihan para korban gempa di Cianjur,” katanya.

Seperti diketahui, gempa berkekuatan 5,6 skala ritcher telah mengguncang wilayah Kabupaten Cianjur pada 21 November 2022. Peristiwa ini menyebabkan kerusakan pada sejumlah bangunan, tanah longsor serta menimbulkan ratusan korban jiwa.(ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir,SE

Pos terkait