Bhabinkamtibmas Polsek Purwasari Sambangi Tukang Ojek, Ini Pesan Polri Presisi yang Disampaikan

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Berbaur dengan tukang ojek di Dusun Tamelang, Desa Purwasari, Kecamatan Purwasari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Bripka Zefri Muntaz, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Purwasari, Polres Karawang, menyampaikan beberapa imbauan yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban (kamtibmas), Minggu (27/11/2022).

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono, melalui Kapolsek Purwasari Iptu Hasian Sibarani, mengatakan, sebagai antisipasi kejahatan jalanan, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Purwasari, Polres Karawang melaksanakan patroli dialogis, humanis dan sambang kepada tukang ojek pangkalan yang mangkal di Dusun Tamelang, Desa Purwasari, Kecamatan Purwasari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Bacaan Lainnya

“Tujuan dialogis ini adalah untuk membina para tukang ojek pangkalan agar mematuhi aturan tertib berlalu lintas dan juga ikut menjaga keamanan ketertiban wilayah Kecamatan Purwasari,” kata Kapolsek Purwasari Iptu Hasian Sibarani, kepada spiritnews.co.id, di Karawang, Senin (28/11/2022).

“Kami sampaikan agar tukang ojek pangkalan selalu bekerja sama, saling mengingatkan sesama teman saling bantu membantu ,tujuanya sama sama mencari nafkah, jaga keamanan dan ketertiban di sekitar pangkalan,” tambahnya.

Ia juga berpesan dalam membawa penumpang hendaklah berhati-hati dan senantiasa mematuhi aturan lalu lintas yang ada dan menjaga kesehatan. Jangan lupa kenakan helm pada pengemudi dan penumpangnya, jangan ngebut di jalan, taati etika berlalu lintas dengan baik dan bila melihat kejadian tindak pidana langsung sampaikan ke Polsek Purwasari agar cepat di tangani.

“Peran serta ojek dalam mewujudkan kamtibmas sangat penting maka dari itu dalam keseharianya. Tukang ojek yang selalu hidup di jalan diharapkan tertib dan beretika serta dapat memberikan informasi kepada Polsek Purwasari atau Polres Karawang, ketika terjadi gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Menurutnya, apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Purwasari ini merupakan Transformasi Polri Presisi dan wujud dari Program Quick Wins Presisi. Sehingga, anggota polisi dengan masyarakat dapat bahu membahu menjaga Kamtibmas.

“Kami minta agar seluruh masyarakat dapat bahu membahu dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” jelasnya.

Selain itu, kata Kapolsek Purwasari Iptu Hasian Sibarani, anggota Bhabinkamtibmas juga mengimbau masyarakat dan tukang ojek agar mematuhi protokol kesehatan Covid-19, dan agar hati-hati dan waspada terkait modus pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor).

“Bhbainkamtibmas mensosialisasikan nomor Whatsapp ‘Lapor Pak Kapolres dan Lapor Pak Kapolsek’. Warga harus melaporkan setiap kegiatan masyarakat dan gangguan kamtibmas kepada Bhabinkamtibmas dan Polsek Purwasari,” ungkapnya.(ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait