Anggota Polsek Telukjambe Barat Bantu Masyarakat Membangun Penampungan Air Bersih

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Tiga anggota patroli Polsek Telukjambe Barat kerja sosial untuk pembangunan penampungan air bersih Desa Wanakerta, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Jumat (16/12/2022).

Ketiga personel patroli Polsek Telukjambe Barat Polres Karawang yang melakukan kegiatan kemanusiaan itu adalah Aiptu Fachrurozi, Aipda Yatna dan Bripka Dede Taufik. Ketiganya dibantu masyarakat sekitar.

Bacaan Lainnya

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono melalui Kapolsek Telukjambe Barat Ipti Sidiq Akbar Kusuma, mengatakan, pembangunan penampungan air (torrent) milik warga ini dibantu oleh anggota Polsek Telukjambe Barat.

“Personil kami membantu masyarakat dan ini merupakan sebagai wujud kepedulian kami kepada masyarakat Kecamatan Telukjambe Barat,” kata Kapolsek Telukjambe Barat Ipti Sidiq Akbar Kusuma, kepada spiritnews.co.id, di Karawang.

Diakuinya, kegiatan yang dilaksanakan anggota Polsek Telukjambe Barat ini merupakan bentuk kesungguhan dan upaya polisi dalam mendukung Program Quick Wins demi terwujudnya Transformasi Polri Presisi.

“Pembangunan penampungan air bersih ini untuk masyarakat Desa Wanakerta dalam rangka memenuhi kebutuhan air bersih,” katanya.

Kapolsek Telukjambe Barat Ipti Sidiq Akbar Kusuma juga menekankan agar pembangunannya terlaksana dengan baik,  dan masyarakat bisa memanfaatkan air bersih tersebut secara maksimal.(jos/ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait