Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Saat melintasi jalan raya Purwasari, Tim Patroli Presisi Polsek Purwasari, Polres Karawang yang dipimpin Kanit Samapta Ipda Nana Juhana, melakukan kegiatan kemanusiaan dengan menolong seorang ibu dan anaknya yang mengalami kecelakaan lalu lintas, Jumat (16/12/2022) sekitar pukul 09.30 WIB.
Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono melalui Kapolsek Purwasari Iptu Hasian Sibarani, mengatakan, anggota Polsek Purwasari rutin melakukan patroli, penjagaan dan pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin) untuk memberikan kenyamanan, keamanan dan ketertiban bagi masyarakat.
“Saat patroli tadi pagi, anggota Polsek Purwasari memberikan pertolongan kemanusiaan kepada masyarakat yang mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Purwasari,” kata Kapolsek Purwasari Iptu Hasian Sibarani kepada spiritnews.co.id, di Karawang.
Dikatakan, usai mengevakuasi ibu dan anaknya yang mengalami kecelakaan tersebut, anggota Polsek Purwasari langsung melarikan kedua korban ke Puskesmas Purwasari untuk mendapatkan penanganan medis.
“Korban diantarkan menggunakan mobil patroli Polsek Purwasari ke Puskesmas Purwasari untuk penanganan medis,” katanya.
Diakuinya, pihaknya kerap terjun ke masyarakat demi menjalin kedekatan antara Polri dengan warga. Pendekatan ini melalui personil Polsek Purwasari dengan melakukan kegiatan kemanusiaan.
“Ini untuk menjalin kedekatan, ini juga dapat menjaga kebersamaan Polri dengan masyarakat, dan membantu masyarakat dalam menciptakan rasa aman, sehingga tercipta kondusifitas di lingkungan warga,” katanya.
Dikatakan, Polsek Purwasari juga menyampaikan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas). Masyarakat dapat koordinasi dengan Bhabinkamtibmas atau Polsek bila ada permasalahan atau kejadian yang melanggar Hukum. Atau boleh juga melalui Program Lapor Pak Kapolsek dan Pak Bhabinkamtibmas serta Dumas Polisi Keliling.
“Langkah ini merupakan upaya Polsek Purwasari untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dan tindak kejahatan seperti C3 (curanmor, curas dan curat), serta aksi tawuran antar pelajar.
“Ini sebagai wujud dari Program Quick Wins Presisi yang merupakan Transformasi Polri Presisi, anggota Polsek Purwasari melaksanakan kegiatan kemanusiaan,” ujarnya.
Dengan demikian, polisi bisa semakin dengan masyarakat dan selalu ada untuk semua kalangan masyarakat, sesuai Program Quick Wins Presisi. Ini merupakan wujud dari Program Quick Wins Presisi menuju Transformasi Polri Presisi, agar polisi semakin dengan masyarakat.
“Polisi harus semakin dekat dan selalu ada untuk masyarakat. Kami memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat dalam rangka menciptakan kondisifitas lingkungan,” ungkapnya.(ops/sir)