Antisipasi Kejahatan C3, Dua Anggota Polsek Telukjambe Barat Patroli Dialogis dan Humanis

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Usai membantu masyarakat membangun rumah di Desa Sukamakmur, dan membangun Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) di Desa Margakaya, dua anggota patroli Polsek Telukjambe Barat, Polres Karawang langsung melakukan patroli sebagai antisipasi tindak kejahatan C3 (curanmor, curas dan curat) di wilayah hukum Polsek Telukjambe Barat, Kamis (12/1/2023).

Dua anggota patroli Polsek Telukjambe Barat itu adalah Ipda Alfansuri dan Bripka Dede Wahab. Mereka melakukan patroli dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtimbmas) dan antisipasi tindak kejahatan C3.

Bacaan Lainnya

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, melalui Kapolsek Telukjambe Barat Iptu Sidiq Akbar Kusuma, mengatakan, patroli yang dilakukan anggota Polsek Telukjambe Barat itu tidak hanya berkeliling Kecamatan Telukjambe Barat dengan menggunakan mobil patrolis. Melainkan Tim Patroli Presisi ini juga melakukan sambang dan silaturahmi dengan masyarakat di Jembatan Syphon di Kampung Bobojong, Desa Mulyajaya, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

“Patroli ini dilakukan anggota kami dengan metode dialogis dan humanis. Sehingga dapat berkomunikasi langsung dengan masyarakat untuk mengetahui kondisi dan situasi lingkungan,” kata Kapolsek Telukjambe Barat Iptu Sidiq Akbar Kusuma, kepada spiritnews.co.id, di Karawang, Kamis (12/1/2023).

Dikatakan, ini salah satu upaya Polsek Telukjambe Barat untuk lebih dekat dan selalu ada untuk masyarakat, baik dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtimbmas), maupun antisipasi tindak kejahatan C3 (curanmor, curas dan curat) sesuai program Quick Wins dan mewujudkan Tansformasi Polri Presisi.

“Kami harus dekat dengan masyarakat, sehingga tercipta kondusifitas lingkungan dan harkamtibmas terwujud. Kami tidak hanya melayani masyarakat di kantor, tetapi juga di luar kantor harus memberi pelayanan, karena polisi merupakan pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat,” ungkapanya.(jos/ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait