Di Tengah Banjir Melanda Perumahan BMI, Mamat Ditemukan Tak Bernyawa

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Di saat curah hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Karawang, khususnya Kecamatan Cikampek, Mamat (65) warga Perumahan Bumi Mutiara Indah (BMI) 2 Blok B/1, No. 40, RT 001/011, Desa Dawuan Barat, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, ditemukan tak bernyawa, di saluran irigasi, Selasa (28/2/2023).

Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh Yani Kartika (38), warga sekitar, saat ia melihat sisa-sisa banjir di saluran irigasi. Tiba-tiba ia dikagetkan dengan melihat mayat tergeletak di saluran air yang berlumpur dengan kaki dan tangan terlentang.

Bacaan Lainnya

Lantaran kaget, Yani memanggil warga lainnya, termasuk Ketua RT setempat untuk melihat mayat tersebut dan melaporkan ke Bhabinkamtibmas Dawuan Barat.

Ketua RT Yayan Tahyar (55) yang mendatangi lokasi membenarkan, korban benar warganya yang terkena bencana banjir yang melanda Perumahan Bumi Mutiara Indah 2. Untuk mengetahui penyebab korban meninggal, jenazah Mamat dibawa ke Rumah Sakit Karya Husada Cikampek untuk dilakukan autopsi.

Kanit Reskrim Polsek Cikampek AKP Abdul Wahab, didampingi Bhabinkamtibmas Desa Dawuan Barat Aiptu Sahidi mengimbau warga agar lebih waspada terhadap cuaca ekstrim saat ini.(jos/ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait