Mahasiswa STIK LEMDIKLAT POLRI Polres Karawang Sambang dan Diskusi Kamtibmas di Desa Sukamerta

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Menjadi kewajiban setiap personil kepolisian untuk meningkatkan sambang dan diskusi serta mengimbau masyarakat agar terjalin kemitraan yang lebih harmonis guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kegiatan Sambang dan Diskusi ini dilaksanakan oleh mahasiswa STIK LEMDIKLAT POLRI Angkatan ke 80 Polres Karawang di Desa Sukamerta, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Mereka memberikan imbauan agar bekerja sama menjaga situasi Kamtibmas, tidak terpengaruh dengan berita hoax dan isu-isu yang dapat memecah belah kerukunan antar masyarakat.

Bacaan Lainnya

Kegiatan sambang dan dialogis yang dilakukan oleh mahasiswa STIK LEMDIKLAT POLRI Angkatan ke 80 Polres Karawang diantaranya M. Fazal Wildan Umar Rela, Bobi Bimantara, Ariq Taufiqurrahman Arsyam, Herwit Yuanita Bintari, Farha, Doly Septian, Kepala Desa Sukamerta dan Para Tokoh Masyarakat, Selasa (21/03/2023).

Mahasiswa STIK LEMDIKLAT POLRI Angkatan ke 80 memberi pesan bahwa untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan personil kepolisian rutin melaksanakan kegiatan patroli dan sambang dialogis kepada warga binaannya, selain untuk lebih menjalin tali silaturahmi juga agar masyarakat bisa merasakan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat.

Mahasiswa STIK LEMDIKLAT POLRI Angkatan ke 80 menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas antara lain, kepala desa dan tokoh masyarakat membantu menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar dapat menjaga situasi kamtibmas sehingga tercipta situasi aman dan kondusif.(jos/ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait