Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melakukan pengecekan objek wisata Candi Jiwa di Kecamatan Batujaya, Rabu (26/4/2023). Sebelumnya, Kapolres juga mengecek langsung Pantai Pasir Putih dan Hutan Mangrove di Kecamatan Cilamaya Kulon.
Dalam kegiatan ini Kapolres Karawang ingin memastikan kenyamanan dan keamanan para pelancong atau pengunjung yang berlibur lebaran tahun 2023 ke Candi Jiwa. Saat pengecekan dan pemantauan, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono disambut hangat oleh masyarakat dan bahkan pedagang yang berjualan di sekitar Candi Jiwa.
Seperti diketahui Candi Jiwa di Kecamatan Batujaya akan dijadikan prioritas kunjungan wisata budaya Jawa Barat ketiga oleh Dinas Parawisata Jawa Barat, setelah Pantai Pangandaran dan Wisata Alam Ciwidey.
Fasilitas itu diantaranya, penginapan, area parkir, tempat makan dan lainnya yang disediakan bagi pengunjung.
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono berinteraksi langsung dengan pengujung, senyum sapa salam dari kapolres membuat pengunjung tersipu terutama ibu-ibu yang menghampiri Kapolres.
Di sela obrolan Kapolres memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat, untuk selalu menjaga ketertiban dan kebersihan di lingkungan obyek wisata Candi Jiwa. Bahkan Kapolres Karawang memborong dagangan pedagang di lokasi untuk dibagi-bagi kepada pengunjung.
Senyum sumringah dari ibu-ibu yang ditraktir Kapolres, sambil mengucapkan ucapan terimakasih karena sudah ditraktir jajanan oleh Kapolres.
“Hatur nuhun (terimakasih) bapak Kapolres ganteng, karena sudah memborong dagangan saya, semoga bapak ditambahkan rezekinya, dan jaya selalu Polres Karawang,” kata salah seorang pedagang sosis.(jos/ops/sir)