Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Polres Karawang memastikan sejumlah objek wisata, baik pantai maupun pengunungan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, kondusif. Salah satunya adalah Pantai Sedar yang terletak di Desa Sedari, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang.
Berdasarkan pantaun personail Polsek Cibuaya, pengunjung dari luar maupaun dalam Kabupaten Karawang ke Pantai Sedari cukup padat, namun polisi memastikan situasi aman dan kondusif, Senin (1/5/2023).
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, mengatakan, di beberapa wilayah wisata di Karawang pihaknya telah membuat pos PAM untuk memantau pergerakan warga yang tengah berlibur pasca Hari Raya Idul Fitri 1444 H agar menjaga situasi agar kondusif.
“Seperti di Pantai Sedari Karawang, dari hasil pantauan kondisi lengang pengunjung dan situasi aman terkendali,” kata Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono.
Dalam menjaga situasi di wisata tersebut, kepolisian bersinergi dengan TNI dan Satpol PP Karawang. Selain pengamanan, kepolisian juga mengimbau kepada pengelola wisata agar selalu berkoordinasi dalam menjaga keamanan.
“Kami juga mengimbau pihak pengelola wisata agar selalu berkoordinasi melaporkan kondisi terkini wisatanya, dan juga tidak lupa untuk selalu memasang rambu-rambu keselamatan seperti menandai batas area saat bermain di tepi pantai dan lain-lain,” tandasnya.(jos/ops/sir)