Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Wakil Bupati Karawang Aep Syaepuloh akhirnya ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas Bupati Karawang, setelah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyetujui pengunduran diri Cellica Nurrachadiana dari jabatan bupati, karena memilih mencalonkan anggota DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang.
Penujukan Aep Syaepuloh tersebut, sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-3984 tahun 2023 tentang Pengesahan Pemberhentian Bupati Karawang disebutkan penunjukkan Wakil Bupati Karawang Aep Syaepuloh sebagai Pelaksana Tugas Bupati Karawang.
Surat Keputusan Mendagri yang ditandatangani oleh Kepala Biro Umum Setjen Kemendagri, Evan Nur Setya Hadi, tersebut ditetapkan pada 25 September 2023 lalu.
Surat Keputusan Mendagri itu berlaku sejak penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) dalam tahapan pemilihan umum legislatif, yakni pada 4 November 2023 nanti.
Sebelumnya, Cellica Nurrachadiana mengakui bahwa dirinya sudah bertekad bulat untuk mundur dari jabatan Bupati Karawang karena akan maju mencalonkan anggota legislatif DPR RI pada Pemilu 2024.
Cellica juga mengaku kalau keputusan maju sebagai calon legislatif (caleg) itu sudah bulat. Hal itu sesuai dengan hasil istikharah dan diskusi dengan para guru dan ulama.
Sekilas profil H. Aep Syaepuloh, S.E. Ia lahir pada 7 Oktober 1978 dan memiliki latar belakang sebagai pengusaha yang terjun ke dunia politik menjadi Wakil Bupati Karawang sejak 2020. Ia terpilih bersama dr. Hj. Cellica Nurrachadiana pada pemilihan bupati (Pilbup) Karawang.
Saat pencalonan, H. Aep Syaepuloh menjadi calon wakil bupati terkaya kedua di Indonesia dengan harta kekayaan yang dilaporkan ke LHKPN senilai Rp 391 miliar. Kekayaan itu didapatkan dari kerja kerasnya sebagai pengusaha di bidang kontruksi.
Melalui PT Bintang Jaya Pratama Indonesia, PT Swastika Tunggal Pratama, dan PT Tri Panca Indonesia, ia kerap mengerjakan proyek-proyek swasta. Selain bidang konstruksi, perusahaannya juga bergerak di bidang rental alat berat, general supplier, ekspedisi, hingga membangun properti.(ops/sir)