Mengukur Nilai Nyata Audit Keuangan Meningkatkan Efisiensi dan Efektivitas Pengelolaan Dana Publik

  • Whatsapp

AUDIT KEUANGAN merupakan proses penelitian, pemeriksaan, dan evaluasi independen terhadap laporan keuangan suatu entitas seperti, perusahaan, organisasi non profit, entitas pemerintah atau individu dengan tujuan untuk memverifikasi kebenaran dan kewajaran informasi keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan.

Penulis : Salsabillah Putri Alifia

Bacaan Lainnya

Mahasiswi Akuntansi –  Universitas Muhammadiyah Malang

Audit keuangan juga bertujuan untuk menciptakan akuntabilitas dalam penggunaan dana dan transparansi dalam penyajian informasi keuangan kepada pemangku kepentingan.

Selain itu audit keuangan juga berfungsi untuk melindungi kepentingan publik dan pemegang saham dengan memberikan keyakinan bahwa informasi keuangan yang disediakan oleh entitas dapat dipercaya.

Efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan dana publik adalah dua faktor penting yang mengukur kinerja dan manfaat yang dihasilkan dari penggunaan dana publik. Efisiensi berkaitan dengan sejauh mana dana publik digunakan dengan cara yang paling hemat dan efisien.

Sementara itu efektivitas berkaitan dengan sejauh mana tujuan dan hasil yang diharapkan dari penggunaan dana publik tercapai. Efisiensi berfokus pada pengurangan pemborosan dan penggunaan sumber daya yang lebih baik seperti meminimalkan biaya operasional dan administrative dalam penyediaan layanan publik.

Sedangkan efektivitas berfokus untuk mengukur apakah dana yang diinvestasikan menghasilkan dampak yang diinginkan seperti memastikan bahwa layanan yang disediakan kepada masyarakat memenuhi standar kualitas yang ditetapkan.

Pentingnya efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan dana publik seperti, dengan meningkatkan efisiensi lebih banyak dana dapat dialokasikan untuk program dan layanan yang sebenarnya sehingga meningkatkan manfaat bagi masyarakat.

Selain itu, efisiensi dan efektivitas dapat membantu menciptakan akuntanbilitas dalam penggunaan dana publik, dan juga fokus pada efektivitas dapat membantu memastikan bahwa layanan yang diberikan kepada masyarakat adalah berkualitas dan mencapai tujuan yang ditetapkan, kemudian dengan memantau efisiensi dan efektivitas pengelolaan dana publik dapat membantu menciptakan transparansi yang penting untuk membangun kepercayaan masyarakat.

Audit keuangan membantu meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan dana publik dengan cara mengidentifikasi ketidakwajaran dalam pengelolaan dana publik seperti, pemborosan, penyalahgunaan atau kebijakan yang tidak efisien.

Lalu memberikan rekomendasi untuk perbaikan berdasarkan temuan audit, kemudian memberikan transparansi dalam penggunaan dana publik yang memberikan tekanan akuntabilitas, selanjutnya mengukur kinerja organisasi sektor publik dan membandingkannya dengan tujuan dan standar yang telah ditetapkan.

Mengidentifikasi potensi risiko yang dapat mempengaruhi pengelolaan dana publik, dan terakhir membantu memastikan bahwa anggaran dana publik tersusun dengan baik dan sesuai dengan prioritas publik.

Dengan menerapkan cara diatas entitas pemerintah dan lembaga publik lainnya dapat meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan dana publik, mengurangi pemborosan, dan meningkatkan efektivitas layanan yang diberikan kepada masyarakat. Audit pun berkontribusi dalam pengelolaan dana publik yang lebih akuntabel dan berkelanjutan.(*)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait