Kabupaten Aceh Utara, spiritnews.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara memperingati Hari Ibu Ke-95 Tahun 2023 dengan mengusung tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”, di lapangan upacara Kantor Bupati Aceh Utara, Sabtu (23/12/2023).
Pj. Bupati Aceh Utara, Mahyuzar, mengatakan, peringatan Hari Ibu (PHI) dirayakan setiap tanggal 22 Desember, bagi bangsa Indonesia bukanlah “mother’s day”. Ini karena PHI didasari oleh momentum diselenggarakannya Kongres Perempuan Pertama pada 22 Desember 1928 di Yogyakarta, yang merupakan sebuah titik penting pergerakan perempuan yang menandai babak baru bangkitnya gerakan perempuan Indonesia untuk berorganisasi secara demokratis tanpa membedakan agama, etnis, dan kelas sosial.
“PHI di Indonesia esensinya bukan hanya untuk mengapresiasi jasa besar ibu, yang tentunya juga sungguh istimewa, namun lebih dari itu, untuk mengapresiasi seluruh perempuan Indonesia, atas peran, dedikasi, inovasi, kreatif serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara,” kata Muhyuzar.
Peringatan Hari Ibu ke-95 di Kabupaten Aceh Utara dirangkaikan dengan acara pemeriksaan Pap Smear, khitanan massal, donor darah, pemeriksaan kesehatan (tensi, gula darah, kolesterol dan asam urat), pelayanan KB, promosi produk UMKM, pasar murah dan penyerahan kursi roda.
Ada pula sosialisasi peran seorang ibu dan pola asuh anak dalam keluarga yang disampaikan oleh Roslina Rasyid (ketua Lembaga Hukum APIK, SH,MH kemudian sosialisasi terkait HIV dipaparkan oleh dr.Mawaddah,Sp.Pd.
Upacara dihadiri oleh Danrem 011/Lilawangsa/mewakilinya, Dan-LANAL Lhokseumawe/mewakilinya, Ketua DPRK Aceh Utara/mewakilinya, Dandim 0103/Aceh Utara/mewakilinya, Kapolres Aceh Utara dan Kapolres Lhokseumawe/mewakilinya, Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Utara/mewakilinya, Ketua Pengadilan Negeri Lhoksukon/mewakilinya, Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon/mewakilinya, Sekda Kabupaten Aceh Utara/mewakilinya, para Staf Ahli dan para Asisten dan kepala SKPK serta para undangan lainnya.(mah/sir)