DAMRI Buka Rute Lampung-Jakarta, Berikut Tarifnya

  • Whatsapp
Bus DAMRI

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – DAMRI membuka titik keberangkatan baru Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang menghubungkan antarpulau dari Lampung menuju Jakarta.

Rute Lampung-Jakarta via Ciputat-Pulo Gebang akan beroperasi besok, Jumat (25/10/2024) dengan harga mulai dari Rp 300 ribu.

Bacaan Lainnya

Pelanggan bisa menikmati perjalanan ini dengan rute keberangkatan dari Lampung yang tersedia di titik Pool DAMRI Rajabasa pukul 18.30 WIB, Stasiun Kereta Api Tanjung Karang pukul 19.00 WIB, dan Itera pukul 19.20 WIB.

Kemudian keberangkatan dari Jakarta tersedia di titik Pool DAMRI Kemayoran pukul 18.00 WIB, Terminal Pulo Gebang pukul 19.00 WIB, dan Pool DAMRI Ciputat pukul 20.00 WIB.

Untuk tarif yang diberlakukan mulai Rp 300 ribu menuju titik Pool DAMRI Ciputat dan Terminal Pulo Gadung. Sedangkan menuju titik akhir Pool DAMRI Kemayoran sebesar Rp 320 ribu.

Head of Corporate Communication Atikah Abdullah mengatakan bahwa pembukaan rute ini akan memberikan dampak positif dan multiplier effect bagi pariwisata, bisnis, industri, dan perekonomian di Jakarta, Tangerang, dan sekitarnya.

“Langkah strategis ini untuk memperkuat konektivitas perjalanan antarwilayah di Indonesia dalam rangka mendorong pertumbuhan bisnis dan pariwisata nasional dengan kemudahan mobilisasi,” ungkap Atikah.(ops/cr/sir)

Pos terkait