John Crane Luncurkan Performance Plus™, Era Baru dalam Keunggulan Layanan Peralatan Berputar

  • Whatsapp

Slough, Inggris Raya, spiritnews.co.id – John Crane, pemimpin global dalam solusi peralatan berputar dan bisnis Smiths Group plc, hari ini meluncurkan John Crane Performance Plus™ – kerangka kerja layanan modular generasi berikutnya yang mengoptimalkan dan mendorong peningkatan kinerja yang dapat diukur secara nyata.

Menurut Deloitte, waktu henti operasi yang tidak direncanakan mengakibatkan kerugian bagi produsen industri sekitar $50 miliar setiap tahunnya dengan kegagalan fungsi peralatan menyumbang lebih dari 40 % kerugian tersebut. Ketika industri menghadapi tekanan yang semakin besar untuk memaksimalkan kinerja aset, mengurangi emisi, serta memenuhi target regulasi dan keberlanjutan yang lebih ketat, peluncuran John Crane Performance Plus™ menandai langkah maju yang menentukan dalam membantu mereka beroperasi secara lebih cerdas, lebih aman, dan lebih efisien.

“Kami tengah berevolusi dari pemasok komponen menjadi mitra strategis dalam kinerja. Fokusnya adalah pada hasil yang dapat diukur secara nyata, peningkatan waktu aktif operasi, operasi yang lebih aman, serta profil emisi dan biaya total yang lebih rendah di seluruh siklus hidup aset,” kata Philippe Lambert, Wakil Presiden, Komersial & Layanan, John Crane.

Kerangka Kerja yang Dibangun untuk Dampak yang Dapat Diukur secara Nyata

Dipimpin oleh jaringan insinyur global John Crane di lebih dari 200 fasilitas di 50 negara. John Crane Performance Plus™ menyatukan keahlian lokal dengan jangkauan global untuk memberikan solusi layanan yang disesuaikan yang mampu beradaptasi dengan realitas operasional setiap pelanggan.

Pada intinya, kerangka kerja ini menggabungkan pemantauan berbasis data, konsultasi ahli, dan pelatihan langsung untuk membantu pelanggan mengurangi waktu henti operasi, meningkatkan keandalan, dan memperkuat ketahanan jangka panjang.

Inti pendekatan ini adalah kontrak Manajemen Keandalan Segel John Crane, perjanjian layanan jangka panjang yang dirancang untuk membantu pelanggan mencapai peningkatan keandalan berkelanjutan dan biaya pemeliharaan yang dapat diprediksi melalui pemantauan dan dukungan segel proaktif.

Melalui peralatan diagnostik canggih seperti John Crane Sense® Turbo, perusahaan ini telah menyediakan lebih dari 1 juta jam pemantauan jarak jauh aktif di lapangan, yang membuktikan manfaat dunia nyata dari pemeliharaan prediktif dan inovasi digital dalam permesinan fluida berputar (turbomachinery).

Bersamaan dengan wawasan berbasis teknologi ini, spesialis teknis John Crane memberikan saran praktis yang didukung data untuk menyederhanakan keputusan pemeliharaan rumit dan memungkinkan pelanggan membuat pilihan yang lebih cerdas, lebih cepat, dan lebih berkelanjutan. Sebagai pelengkap, program peningkatan keterampilan dan pelatihan kerangka kerja ini memastikan bahwa tim pelanggan dibekali dengan pengetahuan dan kepercayaan diri untuk mempertahankan kinerja, keselamatan, dan efisiensi dalam jangka panjang.

“Pelayanan industri tidak boleh berdiri sendiri-sendiriJohn Crane Performance Plus™ menghadirkan pendekatan terpadu yang berpusat pada pelanggan yang menyatukan teknologi pintar, wawasan data, dan keahlian manusia untuk menjaga operasi berjalan dengan lancar, dapat diandalkan, aman, dan berkelanjutan. Seperti itulah gambaran keunggulan layanan dalam era modern,” kata Philippe Lambert, Wakil Presiden, Komersial & Layanan.(rls/red/ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait