Asep Suryana Dilantik Jadi Kepala DLH, Iwan Ridwan Duduki Kepala DPMPTSP

  • Whatsapp

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Kepala Bagian Hukum Pemkab Karawang yang juga merupakan Plt Camat Karawang Timur, Asep Suryana dilantik untuk menduduki jabatan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Karawang. Asep menggantkan Iwan Ridwan yang dipindahtugaskan untuk menduduki jabatan sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap.

Bupati Karawang Aep Syaepuloh menegaskan setiap pejabat harus membuktikan kinerja daan melakukan evaluasi setiap enam bulan kerja. Penegasan ini menjadi sorotan utama dalam pelantikan pejabat eselon II, pengawas, dan fungsional di Aula Husni Hamid, Jumat (14/11/2025).

Bacaan Lainnya

“Kinerja kalian akan dievaluasi. Enam bulan, saya cek. Kalau kerja tidak benar, saya nonjobkan,”  kata Aep.

Bupati menyoroti khususnya dinas-dinas yang berkaitan dengan pelayanan langsung, seperti Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan DPMPTSP. Ia meminta pejabat baru tidak hanya menempati ruang kerja, tetapi hadir di lapangan dan menjawab keluhan warga.

“Pelayanan itu harus terasa. Jangan hanya duduk di meja. Kita bukan superman, kita superteam,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Aep kembali menampik isu liar yang berkembang mengenai dugaan jual beli jabatan. Ia menegaskan bahwa seluruh proses promosi dan rotasi dilakukan melalui talent pool dan sepenuhnya mengacu pada aturan.

“Tidak ada uang dalam mutasi. Kalau ada yang mengatasnamakan saya, tolong ASN jangan bodoh. Di BKPSDM bersih,” ujarnya.

Pelantikan menetapkan tiga pejabat eselon II pada posisi baru, yaitu Jajang Jaenudin sebagai Kepala BKPSDM,  Asep Suryana sebagai Kepala DLH, dan Iwan Ridwan sebagai Kepala DPMPTSP.

Aep menegaskan bahwa laporan masyarakat adalah indikator kepercayaan publik yang tidak boleh dianggap enteng.

“Kalau masyarakat masih melapor, mereka masih percaya pada kita. Kalau sudah jenuh, bahaya,” katanya.

Pelantikan ini menjadi sinyal bahwa Pemkab Karawang sedang menata ulang kultur birokrasi dari dalam, dengan tekanan pada akuntabilitas, pelayanan, dan keberanian untuk mengevaluasi pejabat secara berkala.(ops/sir)

Editor: Lassarus Samosir, SE

Pos terkait