California, spiritnews.co.id – Dark Horse Consulting Group (“DHCG” atau “Group”), pemimpin dalam konsultasi bioterapeutik strategis dan operasional, dengan bangga mengumumkan akuisisi Bruder Consulting & Venture Group (“Bruder” atau “BCVG”), perusahaan firma penasihat dan konsultasi strategis dengan jejak global di bidang bioteknologi dan biofarmasi, yang terkenal atas keahliannya dalam penemuan, pengembangan, desain klinis, serta proses persetujuan dari badan pembuat peraturan untuk produk biologik, perangkat, dan produk kombinasi di pasar ortopedi, perawatan luka, serta bedah plastik dan rekonstruktif.
BCVG kini menjadi sebuah departemen di dalam Dark Horse Consulting (DHC) dengan nama DHC Regenerative Medicine. Akuisisi ini semakin memperkuat komitmen DHCG yang berfokus pada pasien untuk mempercepat pengembangan dan komersialisasi bioterapeutik melalui pengembangan ekosistem layanan konsultasi yang terintegrasi.
Masuknya BCVG meningkatkan ragam kapabilitas Grup yang sudah luas, menyusul ekspansi strategis terbaru Bersama Bio Techlogic dan Converge Consulting, hingga mencakup bidang kedokteran regeneratif, perbaikan jaringan, dan biomaterial. Jangkauan global Bruder sangat sesuai dengan posisi DHCG sebagai praktik konsultasi global yang sepenuhnya terintegrasi.
“Bergabungnya Bruder ke dalam keluarga Dark Horse sebagai tim ahli kami di bidang Kedokteran Regeneratif merupakan tonggak pencapaian penting lainnya dalam periode pertumbuhan strategis kami,” kata Anthony Davies, Ph.D., Pendiri dan CEO Dark Horse Consulting Group.
“Pengalaman mendalam BCVG di bidang kedokteran regeneratif memperkaya keahlian kolektif kami dan meningkatkan kapasitas kami dalam menghadirkan solusi yang komprehensif bagi para pengembang dan investor sehingga mempercepat kemajuan terapi untuk memberikan manfaat maksimal bagi pasien di seluruh dunia,” tambahnya.
Scott P. Bruder, M.D., Ph.D., Pendiri dan CEO BCVG, mengatakan, pihaknya bergabung ke DHCG memungkinkan untuk meningkatkan skala keahlian tim inti dan para penasihat sehingga memperluas peluang untuk mendukung mitra klien di semua tahap proses pengembangan.
“Keahlian kami di bidang kedokteran regeneratif juga akan memberikan nilai tambah serta memperluas penawaran layanan yang komprehensif kepada klien-klien Grup saat ini,” katanya.(rls/red/ops/sir)







