Pojok BPJS Kesehatan, SpiritNews-Menghabiskan waktu duduk berjam-jam setiap harinya di depan komputer sering kali menyebabkan seseorang menjadi malas atau bahkan terlambat makan, akibatnya akan sangat berpotensi untuk disambangi berbagai jenis penyakit.
Salah satunya yang paling sering adalah Dispepsia atau Maag, yaitu perasaan tidak nyaman atau nyeri pada saluran pencernaan bagian atas (perut, kerongkongan, atau usus dua belas jari).
Hal inipulalah yang harus dirasakan oleh Imey, Seorang warga Kampung Pamundayan, yang bekerja pada salah satu perusahaan swasta di Karawang.
Wanita kelahiran Tiga Puluh Delapan Tahun silam ini harus menjalani rawat inap dikarenakan sakit Dispepsia yang semakin parah dari hari ke hari.
“Saya biasanya kontrol saja di fasilitas kesehatan tingkat pertama untuk keluhan yang sama. Tapi kemarin saya merasa sangat sakit, susah nafas akhirnya segera di bawa ke IGD di rumah sakit ini,” tutur Imey.
Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata Imey juga menderita Myalgia, yaitu rasa nyeri dan sakit yang melibatkan sejumlah kecil atau seluruh otot tubuh, mulai dari ringan sampai amat sangat.
Rumah Sakit tempatnya berobat pun segera melakukan tindakan dan mengarahkan Imey untuk mendapatkan pelayanan rawat inap.
“Alhamdulillah nyamanya menggunakan Kartu JKN KIS, kemarin setibanya di sini saya langsung diperiksa dan ditangani oleh dokter tanpa dipersulit,” aku Imey.
Imey yang merupakan peserta Program JKN KIS dari sektor Pekerja Penerima Upah mengaku sangat puas dengan pelayanan yang didapatnya.
Dirinya selalu menggunakan Kartu JKN KIS setiap kali Maagnya kambuh dan memerlukan penanganan medis. Untuk itu Imey berharap agar Program JKN KIS dapat terus meningkatkan pelayan bagi seluruh pesertanya.(adv/ybs)