Keberadaan Pelabuhan Patimban Harus Bisa Dongkrak Perekonomian Masyarakat

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id/
Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Subang, Ating Rusnatim.

Kabupaten Subang, SpiritNews-Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Subang, Ating Rusnatim berharap kebaradaan Pelabuhan Internasional Patimban bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Subang. Agar jangan sampai keberadaan pelabuhan hanya sebatas kebanggaan, tanpa ada kontribusi nyata bagi masyarakat Kabupaten Subang.

“Dengan adanya Pelabuhan Patimban, nanti masyarakat Kabupaten Subang dalam segi ekonimi harus bisa lebih sejahtera, jangan sampai menjadi penonton dalam mengerjakan proyek nasional ini,” ujarnya kepada SpiritNews, Minggu (11/11/2018).

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Pemkab Subang Dinilai Bohongi Warga soal Pembangunan Pelabuhan Patimban

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang bersama seluruh masyarakat berharap, kegiatan pembangunan ini bisa berjalan lancar. Sehingga Pelabuhan Patimban bisa segera beroperasi, dan memberi berdampak pada percepatan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Sudah dimulainya pembangunan Pelabuhan Patimban ini, kita harus bisa menjaga kekompakan dan gotong royong untuk Kabupaten Subang lebih baik lagi ke depannya,” kata Ating.(bus)

Pos terkait