Mulai Hari Ini, Ribuan Personel Gabungan Berjaga di Desa untuk Amankan Pilkades Subang

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id/
Kapolres Subang, AKBP Muhammad Joni bersama unsur Muspida mengecek kesiapan personel dalam apel persegeran pasukan pengamanan Pilkades di Alun-alun Subang, Selasa (4/12/2018).

Kabupaten Subang, SpiritNews-Sebanyak 3.730 personel gabungan akan mengamankan jalannya Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak 2018, di 165 desa yang tersebar di 28 kecamatan se-Kabupaten Subang. Ribuan personel dari Polres Subang, TNI, Satupol PP, serta BKO Brimob dan Dalmas Polda Jabar, telah bergerak menempati desa-desa yang menyelenggarakan Pilkades.

“Kita ketahui pada hari Rabu (5/12/2018) besok, masyarakat yang ada di 165 desa di 28 kecamatan di Kabupaten Subang, akan melaksanakan Pilkades secara serentak, dan harus berjalan dengan tertib, lancar dan demokratis,” ujar Kapolres Subang, AKBP Muhammad Joni kepada SpiritNews usai menggelar apel persegeran pasukan pengamanan di Alun-alun Subang, Selasa (4/12/2018).

Bacaan Lainnya

Dikatakan, beberapa desa yang dianggap rawan terutama di jalur Pantura, menjadi prioritas pengamanan dari gangguan ketidak puasan dan tindakan lain yang mempengaruhi kemanan jalannya proses Pilkades, termasuk adanya unsur perjudian.

“Dengan dinamika sosial dan politik yang terjadi, maka tahapan dalam Pilkades tersebut tentunya dapat berpotensi menimbukan berbagai kerawanan. Apalabila tidak diantisipasi secara baik, dikhawatirkan dapat mengganggu keamanan dan ketertiban dan kelancaran selama Pilkades,” kata Joni.

Baca Juga: Petakan Wilayah Rawan, Polres Subang Siap Amankan Pilkades di 165 Desa

Dijelaskan, sesuai dengan fungsi dan tugas pokok Polri dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, maka dalam pengamanannya dibantu intansi terkait, dalam hal ini TNI, Satpol PP, serta peran serta lembaga masyarakat lainnya.

Sementara itu, Plt Bupati Subang, H. Ating Rusnatim memastikan, bantuan dana untuk pelaksanaan Pilkades dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang senilai Rp 15 miliar telah terealisasikan dengan baik. “Memang sebelumnya masih ada panitia Pilkades di beberapa desa yang mengeluh belum turunnya bantuan dana tersebut, dan ternyata terkendala pada proposal yang diajukan oleh desa itu sendiri,” katanya.

Menurutnya, berdasarkan laporan dari 28 camat, pencairan dana bantuan Pilkades yang jumlahnya bervariasi di setiap desa tergantung pada jumlah pemilih dan keperluannya, telah rampung secara keseluruhan bagi 165 desa.

Berita Lain: PNS Subang Harus Netral dalam Pilkades, Pileg dan Pilpres

“Kita berharap, pada saat pelaksanaan hingga selesainya tahapan Pilkades serentak, para panitia dan calon kades menciptakan situasi yang kondusip. Namun tetap harus diantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Ating.(bus)

Pos terkait