Kabupaten Subang, SpiritNews-Pro Jokowi (Projo) mengklaim telah membentuk posko di desa-desa yang tersebar di 30 kecamatan se-Kabupaten Subang, untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf dalam Pemilu Presiden (Pilpres) tahun 2019 mendatang. Mereka optimis pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) yang mereka usung, akan menang telak di Kabupaten Subang.
“Dengan telah dibentuknya posko Projo di Kabupaten Subang, diantaranya di Desa Banggala, Kecamatan Kalijati, kami sangat optimis pasangan capres dan cawapres Jokowi-Ma’aruf akan menang di wilayah Jawa Barat khususnya di Kabupaten Subang,” ujar salah satu tim sukses Projo Kabupaten Subang, Budi Rahayu kepada SpiritNews, Senin (22/10/2018).
Baca Juga: Seniman Subang Siap Menangkan Jokowi-Ma’ruf dalam Pilpres 2019
Menurutnya, kemenangan pasangan Jokowi-Ma’aruf dalam Pilpres yang akan digelar pada bulan April 2019, karena program-program pemerintahan Jokowi saat ini manfaatnya sangat diraskan oleh semua lapisan masyarakat.
“Memang di periode lima tahun ini, Jokowi sangat fokus membangun inprastruktur jalan. Dan kami juga melalui PAC Projo Kecamatan Cipeudey sedang merehab rumah milik warga Desa Banggala Kecamatan Kalijati, Subang. Jokowi harus menang di Kabupaten Subang hingga 80 persen,” kata Budi.(bus)