Sebelum Bertarung di Pemilu 2019, Caleg di Aceh Utara Akan Ikut Dzikir Bersama

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id/
Polres Aceh Utara menggelar rapat koordinasi bersama Komisi Independen Pemilihan (KIP), Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih), Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU), serta sejumlah instansi terkait lainnya di Kabupaten Aceh Utara, pada Kamis (17/1/2019), di Aula Tribrata Polres Aceh Utara.

Kabupaten Aceh Utara, spiritnews.co.id – Jelang Pemilu 2019, calon anggota legislatif (Caleg) di Kabupaten Aceh Utara akan mengikuti dzikir bersama pada 10 Februari 2019 mendatang. Kegiatan tersebut akan dipusatkan di Mesjid Agung Baiturrahim, Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara.

Kapolres Aceh Utara, AKBP Ian Rizkian Milyardin mengakatan, pihaknya siap mengamankan jalannya acara. Polres Aceh Utara secara penuh mendukung acara dzikir bersama caleg seluruh parpol se-kabupaten Aceh Utara tersebut.

Bacaan Lainnya

“Dengan adanya dzikir ini, kita memohon kepada Allah SWT, supaya pesta demokrasi di tahun 2019 mendapat ridha dari Allah SWT. Semoga pesta domokrasi ini berjalan dengan aman dan damai,” katanya.

Baca Juga: KIP Aceh Utara Beri Pendidikan Pemilu Bagi Disabilitas

Terkait kegiatan tersebut, pihaknya juga telah melakukan rapat koordinasi bersama Komisi Independen Pemilihan (KIP), Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih), Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU), serta sejumlah instansi terkait lainnya di Kabupaten Aceh Utara, pada Kamis (17/1/2019), di Aula Tribrata Polres Aceh Utara.

“Kami dari pihak Polres Aceh Utara siap mengamankan jalannya agenda dzikir tersebut sampai dengan tuntas,” kata Kapolres.

Sementara itu, Ketua MPU Aceh Utara, H. Abdul Manan menyampaikan, pihaknya sangat setuju dengan acara dzikir bersama ini, agar tidak ada intimidasi dalam pemilu ke depan. Selain itu, dimanapun kita berada dan siapapun kita, harus hidup dalam aturan yang baku dan aturan tidak baku.

Berita Lain: Perkembangan Teknologi Informasi Jadi Tantangan, Moeldoko Beberkan Tantangan Pemilu 2019

“Karena itu, sebelum kita bekerja harus memulai dengan mencari ridha Allah SWT. Supaya kita tahu yang mana larangan dan perintah Allah SWT, agar menjadi peserta pemilu yang baik. Saya berharap dengan adanya dzikir ini, pesta politik di tahun 2019 ini, kita berangkat dengan mencari ridha Allah SWT,” pungkasnya.(mah)

Pos terkait