Ajenrem 011/Lilawangsa Terima Pendaftaran Bintara TNI-AD

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id
Ajenrem 011/Lilawangsa menerima pendaftaran calon Bintara Prajurit Karier TNI AD Tahun 2018.

Kota Lhokseumawe, SpiritNews–Ajenrem 011/Lilawangsa menerima pendaftaran calon Bintara Prajurit Karier TNI AD Tahun 2018. Kegiatan penerimaan prajurit TNI AD merupakan program tahunan yang rutin dilakukan, untuk mendapatkan prajurit TNI AD sesuai dengan kualitas dan kuantitas yang dibutuhkan TNI AD.

Kaajenrem 011/Lilawangsa, Mayor Caj Waryono menjelaskan, pendaftaran calon Bintara TNI AD telah dibuka serentak di seluruh Indonesia. Pendaftaran secara online telah dibuka sejak 1 Februari 2018 sampai dengan 27 Agustus 2018.

Bacaan Lainnya

Selanjutnya bagi calon yang berasal dari wilayah Korem 011/Lilawangsa yang telah mendaftar online, harus mendaftar ulang di Ajenrem 011/Lilawangsa untuk validasi data.

“Calon pendaftar di Ajenrem 011/Lilawangsa nampaknya cukup antusias, sehingga daftar ulang yang baru dibuka tanggal 13 Agustus 2018 ini, para calon sudah mulai berdatangan sejak minggu yang lalu,” ujarnya saat ditemui disela-sela mengecek kesiapan pendaftaran, Senin (13/8/2018).

Dijelaskan, calon Bintara TNI AD harus memenuhi beberapa persyaratan yang ditentukan, diantaranya memiliki tinggi badan minimal 163 centimeter, usia minimal 17 tahun 9 bulan dan maksimal 22 tahun. Telah lulus SMA/MA/SMK/Sederajat baik negeri maupun swasta, serta persyaratan lain sesuai ketentuan.

“Bagi yang berminat bisa mendapatkan informasinya di website http://ad.rekrutmen-tni.mil.id atau datang langsung ke Ajenrem 011/Lilawangsa di Lhokseumawe,” tuturnya.

Salah satu pendaftar, Muhammad Furqan saat ditemui SpiritNews mengatakan, dengan mendaftar lebih awal maka dirinya bisa segera mendapatkan informasi mengenai kelengkapan bahan administrasi yang harus disiapkan, sehingga memiliki waktu yang cukup untuk melengkapi apabila ada kekurangan.(mah)

Pos terkait