Kota Bekasi, SpiritNews-Sebagai antisipasi kenaikan harga sembako menjelang bulan suci Ramadhan, Penjabat Walikota Bekasi Ruddy Gandakusumah inspeksi mendadak (sidak) ke pasar tradisional Kranji Baru, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu, (09/05/2018).
“Harga bahan pokok yang biasa menjelang puasa itu selalu naik, namun di Pasar Kranji Baru harga cabai, ikan, dan lain-lain masih normal, tidak terlalu ada kenaikan yang signifikan, kecuali harga daging ayam, dan telur yang mengalami kenaikan,” kata Ruddy.
Menurutnya, kenaikan harga sembako menjelang Ramadhan sudah tidak aneh, karena masyarakat sebagai pembeli atau pedagang harus menyadarinya, bahwa harga tersebut tetap bisa normal tergantung pasokan barang.
“Kalau saya ingin bilang sebetulnya itu tidak aneh, kita harus sadari ini semua tergantung pasokannya. Namun kita jangan sampai naik hingga menjelang puasa apalagi harga sembako,” katanya.
Diakuinya, Kota Bekasi mempunyai Satuan Tugas (Satgas) Pangan yang bertugas mengantisipasi kenaikan harga sembako dan adanya indikasi-indikasi penimbunan barang sehingga berdampak negatif pada pasokan barang.
“Kita juga punya satgas pangan, nanti kita rapatkan dan bagaimana menyikapinya karena harga daging ayam dan telur terlalu tinggi,” ujarnya.
“Kalau memang ada permainan, polisi tidak akan diam. Jangan khawatir, kita akan tetap antisipasi dan pasar Kranji Baru ini kan induk dari seluruh pasar yang ada di Kota Bekasi. Kalau di Pasar Kranji Baru normal, maka di pasar lainnyapun harus normal,” jelasnya.(den)