Waspada Vertigo karena Adanya Gangguan dari Otak

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kabupaten Karawang, SpiritNews-Banyak orang sering menggunakan istilah migrain atau vertigo untuk menggambarkan sakit kepala yang dirasakannya.
Padahal migrain dan vertigo adalah dua diagnosis penyakit yang berbeda, serta memerlukan penanganan yang berbeda.

Baca Juga : Otak yang Menua Bisa Terserang Penyakit Alzheimer

Bacaan Lainnya

Dokter Spesialis Syaraf Mandaya Hospital, dr.Henny Sp.S, mengatakan, orang yang merasakan sensasi perasaan tidak nyaman dan nyeri berdenyut pada kepala sebelah merupakan keluhan sakit kepala yang sering ditemukan pada migrain.
Menurutnya, nyeri kepala pada migrain bisa bertambah berat bila penderita mendengar suara yang berisik atau ditempat dengan cahaya yang terang.

Baca Juga : Mandaya Hospital Akan Hadirkan Klinik Geriatri Khusus Pasien Lansia

“Namun bila seseorang mengidap vertigo, akan mengeluhkan adanya sensasi sekeliling terasa berputar atau bisa juga diri penderita akan merasa berputar terhadap sekelilingnya,” kata Henny.
Jika vertigonya hebat, kata Henny, terkadang bahkan menyebabkan rasa mual. Gejala umum vertigo adalah mual, muntah, tidak mampu menjaga keseimbangan badan bahkan bisa disertai gangguan telinga seperti telinga berdenging atau terasa penuh.

Berita Terkait : Terapkan Pola Hidup Sehat Sekarang Sebagai Investasi untuk Masa Tua yang Bahagia

Pada dasarnya, jelasnya, vertigo perlu mendapatkan penanganan dengan segera, terutama vertigo yang disertai rasa mual dan muntah- muntah atau vertigo yang disertai adanya kelemahan atau kesemutan pada anggota gerak.
“Dianjurkan untuk segera membawa penderita ke dokter jika terdapat tanda atau gejala berupa anggota tubuh terasa lemah, penglihatan berbayang, kesulitan berbicara, pergerakan mata yang tidak normal, penurunan kesadaran, respon melambat, kesulitan berjalan, demam, karena bisa saja vertigo yang terjadi merupakan karena adanya gangguan dari otak,” ungkapnya.(rls/SpiritNews)

Pos terkait