Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Sebagai badan hukum publik yang diamanahkan oleh undang-undang untuk melaksanakan Program Jaminan Kesehatan Nasional kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), BPJS Kesehatan ternyata tidak melulu hanya bersentuhan dengan pelayanan jasa kesehatan.
Di sisi lain, BPJS Kesehatan juga turut bekerja sama dengan berbagai mitra dari bidang lainnya, salah satunya yaitu vendor pengadaan barang/jasa.
Sebut saja Ahmad Ridwan (27), salah satu vendor di BPJS Kesehatan Cabang Karawang, pemilik CV Dex Media Kreasi, menuturkan bahwa dirinya sangat bangga bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Hal tersebut dikarenakan dirinya telah menjadi bagian dari ratusan juta orang yang turut menyukseskan Program JKN-KIS.
“Tentunya saya punya kebanggaan sendiri ya bergabung menjadi bagian dari BPJS Kesehatan. Saya beserta keluarga juga telah menjadi peserta JKN-KIS, sehingga kami sudah merasakan manfaat langsung dari kehadiran program ini,” tuturnya.
Ia pun mengapresiasi nilai-nilai kejujuran, keadilan, dan profesionalitas yang selalu dijunjung tinggi BPJS Kesehatan Cabang Karawang dalam melakukan tugas operasionalnya, seperti proses pengadaan.
Menurut Ridwan, BPJS Kesehatan adalah salah satu instansi yang sangat transparan dalam melakukan transaksi pengadaan suatu barang atau jasa tertentu.
“BPJS Kesehatan memiliki kode etik dan prinsip-prinsip yang sangat baik dalam pelaksanaannya. Gratifikasi adalah hal yang tak bisa ditolerir di sana. Sebagai rekanan kita jadi paham bagaimana kode etik serta aturan bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Itu semata-mata agar BPJS Kesehatan bisa menerapkan tata kelola yang bersih. CV kami sendiri sudah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan Cabang Karawang sejak tahun 2014. Dan alhamdulillah sejauh ini kerja sama yang berlangsung berlangsung dengan baik,” lanjut pria tersebut.
Ridwan menuturkan, tak heran jika banyak perusahaan yang mengapresiasi komitmen BPJS Kesehatan tersebut. Ia berharap, BPJS Kesehatan dapat menjadi panutan bagi instansi lainnya untuk ikut mengimplementasikan upaya good governance di masing-masing lingkungan kerjanya.
Menutup pembicaraannya, Ridwan mengungkapkan harapannya agar BPJS Kesehatan terus tetap profesional dalam melaksanakan segala kebijakan Program JKN-KIS, demi terwujudnya jaminan kesehatan yang berkualitas tanpa diskriminasi.(rls/sn)