HIPMI Dorong Pengusaha Muda Bangkit Kendati Pandemi Covid-19

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Untuk mencari jalan keluar bagaimana menyelamatkan perekonomian bangsa dan negara, khususnya para pelaku UMKM Kota Bekasi ditengah pandemi Covid-19 harus kerja keras bangkit di era new normal.

Dalam hal ini, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Bekasi terus mendorong para pengusaha muda bagi pemula, baik secara memberikan permodalan maupun dukungan moril untuk tetap exsis dalam menjalankan usahanya.

Bacaan Lainnya

“Sebagai pengusaha senior, saya merasa akhirnya senang pemerintah memberlakukan new normal, dan mendukung para pengusaha muda di Kota Bekasi, maka terciptanya ide seminar dan talk show untuk mendorong agar para pengusaha muda bangkit kembali,” kata Owner Restauran dan Graha WulanSari Bekasi, Harty Muntako, kepada spiritnews.co.id, Jumat (17/07/2020).

Selaku Pembina HIPMI ini, Harty menilai seminar dan Talk Show yang diselenggarakan oleh HIPMI Ladies Kota Bekasi ini dengan tema “Semangat  Baru dan Produktivitas Baru” meskipun harus izinnya cukup alot dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, karena harus mengikuti protokol kesehatan yang ketat dalam acara tesebut hingga berjalan lancar.

“Intinya saya sangat apresiasi pengusaha muda ini semangatnya luar biasa, tujuannya untuk memotivasi para pengusaha muda yang baru, hingga sampai jadi pengusaha yang hebat. Itu karena HIPMI terus mendorong dan selalu kompak saling bantu satu sama lain, hingga usahanya bisa exis di era new normal ini,” kata Harty.

Ketua HIPMI Kota Bekasi, Yogi Kurniawan melalui video Call karena tidak bisa hadir lagi ada tugasnya sebagai anggota DPRD Kota Bekasi kunjungan kerja ke luar daerah, namun acara tetap berjalan baik.

“Menurut saya, jika ekonomi kita berantakan, usaha juga ga ada artinya di tengah pandemi Covid-19. Sebagai dewan pembina, dan sebagai orang tua di HIPMI, dan sebagai pengusaha senior, saya bangga dengan semangat para pengusaha anak-anak muda di HIPMI ini yang saling menguatkan,” jelasnya.(sam)

Pos terkait