Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Untuk mengantisipasi agar proses pembejaran dalam jaringan (Daring) tidak membosankan, SMKN 6 bekasi upgrade skill tenaga pendidiknya.
Kepala SMKN 6 Bekasi, Herlina, mengatakan kegiatan In House Training (IHT) yang diselenggarakan selama dua hari sejak 31 Agustus hingga 1 September 2020, diikuti oleh 69 tenaga pendidik.
“Kegiatan IHT-nya diikuti oleh 69 tenaga pendidik SMKN 6 bekasi,” tutur Herlina, Selasa (1/9/2020).
Sambung dia, kegiatan IHT tersebut merupakan salah satu upaya di dalam meningkatkan kemampuan, wawasan serta inovasi para tenaga pendidik dalam memberikan materi pembelajaran secara visual atau pembuatan media video pembelajaran selama pandemi Covid-19.
“Hal ini dilakukan agar mereka bisa berinovasi sekaligus mengembangkan materi yang diberikan kepada siswa secara virtual, sehingga siswa tidak merasa jenuh,” katanya.
Terpisah, Kepala Pelaksana IHT SMKN 6 Bekasi, Wawan, menuturkan pelaksanaan IHT tersebut diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan tenaga pendidik dalam memberikan materi secara virtual.
Sehingga peserta didik nantinya tidak merasa bosan dan jenuh saat mengikuti pembelajaran daring dari tenaga pendidik yang ada di sekolah.
“Intinya, kami ingin kualitas tenaga pendidik bisa meningkat dan kualitas pembelajarannya pun semakin baik,” harapnya.(giri)