Kabupaten Subang, spiritnews.co.id – Ribuan orang menghadiri Hajat Lembur dan Gebyar Senam Subang di Lapangan Desa Kasomalang Wetan, Kecamatan Kasomalang, Senin (18/11/2024).
Hajat Lembur dan Gebyar Senam Subang ini yang diinisiasi Sahabat Yoshua Subang dalam rangka Hari Pahlawan ini, pihak panitia mengundang Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Subang Nomor Urut 1, H. Ruhimat – Aceng Kudus (Jimat-Aku).
Ribuan warga Subang Selatan turut menyambut kedatangan Kang Jimat dan Kang Aku dengan penuh suka cita. Teriknya matahari tak memundurkan semangat masyarakat untuk mengarak Jimat – Aku yang menaiki sisingaan khas budaya Subang.
Berbagai kalangan masyarakat dari muda hingga tua, perempuan dan laki-laki memenuhi lapangan sejak satu bahkan dua jam sebelum acara berlangsung.
Ketua Panitia, H. Dadang menyampaikan jika partisipan masyarakat yang hadir sampai menyentuh angka 8.000 orang. Belum terhitung pada pedagang UMKM yang turut mendapatkan berkah sekaligus meramaikan kegiatan.
“Sekitar 8.000 orang hadir pada acara ini. Belum termasuk para pedagang yang ada. Kami sangat bersyukur masyarakat begitu antusias untuk mendukung Kang Jimat dan Kang Aku,” kata Dadang.
Kemeriahan semakin bertambah saat Kang Jimat dan Kang Aku menyapa lautan manusia di atas panggung. Jargon ‘JAWARA SAKALI DEUI’ terus diteriakan oleh masyarakat yang hadir dan Salam Satu Jari teracung ke atas, sebagai bukti dukungan untuk Kang Jimat – Aku.(ops/sir)